19-31 Januari 2018. Pemutakhiran Database Alumni PPG Prajabatan Dikti
Yth. Masyarakat SM-3T Indonesia
Salam Maju Bersama Mencerdaskan Indonesia
Semoga sahabat sekalian senantiasa diberikan kesehatan, bimbingan dari Tuhan, dan ketangguhan dalam menghadapi segala aktivitas. Amiin ya Tuhan
Pada kesempatan kali ini, kami akan menginformasikan perihal Pemutakhiran Database Alumni PPG Prajabatan Dikti dengan pertimbangan untuk memperbaharui database kita di tahun 2018 ini berdasarkan kepemilikan sertifikat pendidik, kecenderungan profesi, dan pemetaan domisili, serta keperluan pengembangan program lainnya, maka kami mengajak partisipasi sahabat Masyarakat SM-3T Indonesia untuk terlibat dalam pengisian data berikut
Penjaringan database ini diperuntukkan bagi Alumni PPG Prajabatan Dikti (PPG SM-3T, PPG SMK Kolaboratif, PPG Basic Science, PPG PGSD Berasrama, PPGT)
Silakan diisi dengan mengikuti arahan pertanyaan dan panduan yang tertera dalam format penjaringan yang telah kami sediakan. Serta silakan saling berbagi info ini kepada sahabat kita yang berwenang
Untuk menghindari pengulangan pengisian, kami sudah mengatur agar penginputan ini hanya bisa dilakukan satu kali untuk satu akun email, maka harap hati-hati dalam mengisi data Anda. Sekali lagi, pastikan bahwa informasi yang Anda input sudah tepat, tak keliru, dan atau tak kurang satu digitpun
Penjaringan data alumni ini kami buka sampai tanggal 31 Januari 2018. Jika menemukan kendala atau terjadi kesalahan penginputan data Anda, harap agar segera melakukan konfirmasi ke email: msi.basecare@gmail.com dengan mencantumkan nama lengkap Anda, nomor peserta PPG Prajabatan Dikti, nomor kontak, dan detail kendala yang ditemui
Demikian untuk sementara yang bisa kami sampaikan, atas kerjasama dan partisipasi yang baik, kami menghaturkan limpah terima kasih
Silakan bisa mengakses penginputan data yang dimaksud di https://goo.gl/forms/LTO72ws50RV3oECI2
Informasi selengkapnya, dapat Anda akses di https://goo.gl/RJaQFi
Tembusan: Ayahanda Agus Susilohadi, Kak Akhiruddin Haer, Muhammad Ali Akbar, Aprisal Al Nahli, Djamal Djafar, Mahmud DreamSeeker, Nasruddin Nas, Piyu Bebas, Nur Ainun Istiqamah
Silakan agar Saudara Randika Dhany Syaputra, Muliadi Alqurtubi, Syahrir Art dan sahabat Basecare Edukasi Indonesia lainnya untuk bisa membantu mengorganisir proses pendataan ini.
Takzim kami,

#msi

#BasecareEdukasiIndonesia