*Gaji itu ada slipnya*
*Rejeki tidak ada slip*

*Gaji itu dari Boss*
*Rejeki itu dari ALLAH*

*Gaji itu hanya uang*
*Rejeki bisa berupa banyak hal.*

*Gaji itu diperoleh dengan kerja.*
*Rejeki itu diperoleh dengan iman.*

*Gaji itu sudah terduga,*
*Rejeki itu sering tak terduga.*

*Gaji mungkin sudah besar, tapi terasa kurang*
*Rejeki itu selalu mencukupi, meski tak seberapa..*

*Gaji harus dikejar, dicari dan diusahakan dengan bekerja.*
*Namun Rejeki bisa datang  bagi orang yang percaya.*

*Tidak semua orang memiliki gaji,* *tetapi setiap orang memiliki Rejeki.*

*Gaji memungkinkan tertukar dengan lain orang,* *tetapi Rejeki tidak akan pernah tertukar.*

*Besaran gaji ditentukan oleh masa kerja dan kinerja,* *sementara besaran Rejeki ditentukan iman dan percaya kita pada ALLAH .*

*Jadi, jangan pernah cemas, khawatir, resah, dan gundah terhadap nasib yang akan datang,* *

*Yakinlah bahwa rencana dan kuasa ALLAH tepat dan indah pada saatnya.* 

Semoga Allah memberikan rezeki yang berlimpah dan barokah kepada kita semua…..

Aamiin…ya robbal alamin.